Herbal De Nature
Home » » Pengobatan Herbal Ambeien

Pengobatan Herbal Ambeien

 Pengobatan Herbal Ambeien

 Mengenal Ambeien

Pengobatan Herbal Ambeien~ Ambeien Atau Wasir atau dalam dunia medis sering juga disebut dengan nama Hemoroids, merupakan penyakit yang terjadi karena pembengkakan pembuluh darah yang ada pada anus atau varises yang terjadi pada bibir anus,yang dapat mengakibatkan perdarahan, benjolan diluar ataupun didalam anus.

Ambeien dibagi menjadi dua sesuai dengan gejala dan akibat yang terjadi,yaitu Ambeien Dalam (Internal) dan Ambeien Luar (Exsternal).

Ambeien Dalam (Internal)
Ambeien Internal merupakan Akibat dari Pembengkakan Pembuluh darah yang berada didalam anus, dan   dapat mengakibatkan perdarahan, atau jika sudah lanjut mengakibatkan benjolan yang menonjol keluar.Pada stadium lanjut,tonjolan tidak dapat masuk kembali.

Ambeien Luar (Exsternal)
Ambeien atau wasir luar terjadi karena varises pada jaringan otot di bawah kulit yang biasanya akan menimbulkan bengkak kebiruan yang terasa sakit dan gatal di sekitar bibir anus. Karena ada rasa gatal yang hebat, biasanya penderita akan menggaruk,dan akibat digaruknya itu dapat menimbulkan infeksi serta membuat membesarnya benjolan.

Makanan Pantangan dan Anjuran Penderita Ambeien

Makanan Pantangan
Beberapa makanan pantangan makan yang harus dihindari antara lain:

  • Hindari/kurangi makanan berlemak dan pedas
  • Makanan yang terlalu asam
  • Makanan yang dapat menyebabkan tinja menjadi keras;seperti buah salak,jambu batu,sawo,dll
  • Kuah bersantan
  • Daging kambig,babi
  • Kopi,dan Minuman bersoda /alkohol
Anjuran Penderita Ambeien
Penderita wasir harus betul betul ketat menjaga pola makan dan juga pola hidup yang sehat,makanan yang baik dan kebiasaan yang baik yang harus dilakukan penderita Ambeien ayaitu:
  • Perbanyak makanan yang berserat (makanan yang dapat melancarkan bab,seperti buah pepaya,pisang,dll)
  • Mengkonsumsi makanan yang tidak banyak mengandung lemak.
  •  Mengkonsumsi makanan seperti kacang-kacangan a
  • Banyak minum air putih.
  • Konsumsi Madu secara teratur. Madu merupakan juga asupan yang baik untuk mencegah atau mengurangi ambeien tersebut.

















0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.